Arsip Tag: Vegetarian

Menu Vegetarian

Berbagai Jenis Nasi :

Nasi merah (brown rice)
Campurlah tigaperempat beras putih jenis apa saja dengan seperempat beras merah. Sesuaikan dengan takaran yang diperlukan. Sebaiknya beras-beras ini tidak dicuci namun air cucian sekaligus dimasak setelah dibersihkan dari kotoran-kotorannya. Menanak nasi secara ini memakan waktu sedikit agak lama.

 Nasi ketela
Campurkan beras putih dengan ketela yang diiris kecil-kecil. Ketela sebaiknya dikukus dulu setengah matang kemudian dicampur dengan beras, baru kemudian sama-sama ditanak. Takar sesuai selera misalnya seperempat atau seperlima ketela sisanya beras dsb, Tambahkan sedikit pewangi vanilla atau daun pandan bahkan tambahkan seiris jahe kecil di air kukusan. Sedikit garam dapat diberikan untuk menetralisir ketela.

Nasi Uduk ala Shanti Griya
Beras putih plus santan secukupnya, ditambah seluruh parutan kelapa dikukus seperti mengkukus nasi uduk biasa, tambahkan daun pandan secukupnya.

Nasi kuning ala Shanti Griya.
Beras dicampur ulekan kunyit, jahe sedikit cabe merah,lada (merica bubuk) dicampur santan dan parutan kelapanya. Dikukus seperti masak nasi uduk biasa plus garam secukupnya.

Nasi kare ala Shanti Griya.
Beras secukupnya dicampur bumbu-bumbu yang diulek secara rata. Takaran bumbu diatur sesuai takaran selera dan terdiri dari tomat, bawang putih, bawang merah, cabe merah buang biji, namun bawang merah iris harus digoreng (sangrai dulu) kemudian campurkan dengan bumbu-bumbu ini, kemudian diulek menyatu. Campurkan beras dengan bumbu-bumbu ini kemudian ditanak, tambahkan bumbu kare kalau perlu (kare powder India atau Indonesia).Tambahkan kayu manis, beberapa biji pala, biji cengkeh, sebatang kecil kayu manis,beberapa lembar daun jeruk.

Nasi kare sayur
Seluruh adukan kecil diatas ditambah dengan irisan-irisan kecil jamur, wortel, buncis dan kentang secukupnya.

Nasi kare sintesis
Sama dengan diatas namun sayuran dapat diganti dengan irisan daging sintesis ataupun protein. Bisa juga sayuran dan daging sintesis dicampur menjadi santapan yang lengkap. Disajikan dengan acar timun.

Nasi Kichni
Beras secukupnya dicampur dengan kacang hijau, kacang hijau sebaiknya dihancurkan menjadi belahan-belahan kecil, kemudian tambahkan sedikit jintan dan kapulaga yang dikupas.

Nasi Goreng Shantigriya
Siapkan nasi putih secukupnya, sebaiknya yang sudah dingin, Siapkan bumbu seperti irisan cabe merah, (buang biji) tipis-tipis, irisan bawang putih, irisan batang prei (daun bawang), garam, lada, kemudian siapkan irisan sayur-sayuran seperti wortel, bawang bombay, cabe paprika hijau atau merah, jamur, kacang arcis gren peas (kapri),kacang polong. Pertama-tama panaskan minyak sayur secukupnya kemudian sangrai seluruh bumbu dan sayuran sekaligus, kecuali daun prei. Sangrai setengah matang, di api besar selama 1 menit. Kemudian masukkan nasi secukupnya dan aduk hingga rata. Kecilkan api kemudian tambahkan kecap manis dan kecap asin (atau garam), secukupnya aduk sampai rata, Besarkan api tambahkan sedikit lada putih, atau merica bubuk dan irisan bawang prei (bagian putih saja, tanpa daun hijaunya. Aduk tambahkan satu sendok margarin dan langsung angkat.

Nasi goreng tomat
Sama dengan diatas namun tanpa batang prei. Cabe merah, bawang putih, bawang merah, sedikit jahe, tomat, atau saos tomat diulek. Kemudian disangrai dan diperlakukan sama dengan diatas.

Nasi goreng mentega
Campurkan nasi dengan bahan-bahan berikut ini, larutkan margarin secukupnya sedikit garam dan irisan cabe atau paprika merah dan jamur kecil-kecil, ukuran kira-kira setengah senti. Masukan nasi ke larutan margarin setelah matang campurkan cabe atau paprika dan irisan jamur masukkan sedikit bubuk lada putih dan sedikit kecap asin kalau perlu. Untuk menambah aroma tambahkan angciu (arak masak) sedikit. Arak yang dibuat dari tumbuh-tumbuhan diperbolehkan di ashram kami.

Cah (sayuran) asam – manis.
Sediakan irisan sayur mayur seperti jamur, bawang Bombay, timun, nanas sedikit, cabe merah paprika atau yang hijau, sedikit daun sawi hijau atau putih. Sediakan juga irisan cabe merah (buang biji) secukupnya, dengan irisan bawang putih dan jahe sesuai selera. Sediakan air kanji sebagai pengental secukupnya. Boleh ditambah dengan daging sintesis,  yang digoreng dengan tepung sebelumnya. Siapkan irisan daun prei kira-kira dua centi diiris miring, lada, garam, gula satu sendok teh, air untuk kuah secukupnya,

Panaskan margarin secukupnya hingga larut, tambahkan segera seluruh sayur-sayuran dan daging sintesis. Besarkan api tumis hingga setengah matang. Teteskan beberapa tetes minyak wijen tumis sampai setengah matang. Kemudian tambahkan irisan daun prei miring, tambahkan sari jeruk limau diatasnya secukupnya saja.

Cah sos tiram vegetarian
Sama dengan diatas namun sos tomat dan kecap diganti sos tiram vegetarian. (banyak terdapat di supermarket besar).

Mun Tahu
Sediakan tahu cina atau tahu jepang (bulat) secukupnya. Larutkan sedikit margarin kemudian campurkan tahu ini dan aduk-aduk sehingga pecah-pecah. Tambahkan air untuk kuah sedikit, sebelumnya tambahkan jamur dan wortel yang diiris tipis-tipis kemudian tambahkan sedikit gula, garam, bubuk lada putih, secukupnya ,iris bawang putih sedikit. Tambahkan air kanji sedikit untuk mengentalkan kuah. Sebelum diangkat tambahkan irisan daun bawang prei dan seledri iris tipis-tipis (boleh tambah angciu atau minyak wijen sedikit sebagai penyedap).

Bistik Tahu
Tahu Cina atau tahu bulat jepang diiris tipis-tipis goreng dengan sedikit tepung yang telah dibumbui sedikit garam dan lada bubuk, kalau tahu jepang sebaiknya digoreng tanpa tepung, diiris bulat-bulat agak tebal kira-kira 1 cm. Tambahkan sedikit margarin pada minyak. Rebus irisan buncis dan wortel, yang diiris memanjang sekitar 2.5 cm. Susun diatas piring seperti berikut

Lapisan bawah daun salada segar mengitari piring, kemudian ditengah-tengah letakkan rebusan wortel, buncis dan gorengan kentang. Letakkan tahu goreng tersebut diatas kemudian tambahkan irisan bulat tomat, dimangkuk samping atau dapat langsung disiramkan keatas hiasan sayur.

Cara membuat: saos tomat air secukupnya direbus dengan bawang putih secukupnya. Dicampur sos tomat botolan, gula, garam, lada secukupnya, tambahkan air kanji dan sedikit ulekan jahe, sebagai pengental dan penyedap. Diatas tambahkan daun prei, atau bawang putih saja yang diiris tipis-tipis seperti rambut kira-kira 2 cm panjangnya.

Sapo Tahu
Sama dengan mun tahu diatas namun kuahnya sedikit sekali. Tambahkan vegetarian oyster saos (sos tiram) secukupnya plus minyak wijen beberapa tetes dan cabe iris tipis secukupnya.

Sate Jamur
Sediakan jamur merang atau jamur kancing, jamur merang tidak perlu dipotong namun jamur kancing sebaiknya bagi dua atau empat. Potongan jamur ini kemudian ditumis matang dengan ulekan bumbu dibawah ini: ulek bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas parut, cabe merah sedikit. Tumis jamur dan bumbu ulek ini tambahkan garam, tusukkan sate kira-kira 5 sampai dengan 7 tusukan dan atur diatas piring. Tambahkan bumbu pecel, tanpa trasi yang telah dimasak dengan air panas, disajikan dengan irisan kecil cabe rawit dan bawang merah mentah secukupnya. Kemudian tambahkan sari jeruk atau jeruk nipis atau lemon mentah. Tambahkan sedikit kecap manis jika suka.

Sebaiknya bumbu sate disajikan sesuai selera daerah masing-masing. Seandainya bumbu pecel tanpa trasi tidak tersedia bisa juga bumbu kacang diganti dengan bumbu kecap yang diperkaya dengan irisan tomat, cabe rawit dan bawang merah mentah, diiris kecil. Cari kecap kegemaran anda.

Sate Tahu dan Sate Kentang
Tahu dan kentang dipotong dalam bentuk kotak secara kecil-kecil kurang lebih 2 cm kemudian digoreng hingga matang. Setelah matang tambahkan bumbu diatas dan tumis sampai wangi dan matang. Kemudian tusukkan tusuk sate baik ke tahu atau ke kentang masing-masing atau dikombinasi tahu plus kentang atau tahu, kentang dan jamur. Sajikan seperti diatas.

Sop Vegetarian
Setiap daerah di Indonesia mempunyai variasi memasak sop. Ikuti saja cara anda masing-masing namun sebagai tips tambahkan jamur iris, tahu iris kotak kecil-kecil rebus dahulu kulit tahu. Hindari pemakaian vetsin cukup diganti dengan sedikit gula bubuk / bubuk lada putih/ hitam dan garam secukupnya. Ditambah tomat pasti menjadi lebih sedap.

Fillet Saus Leci
Tahu atau daging sintesis secukupnya. 1 kaleng leci, tiriskan. Paprika hijau, merah dan kuning dikombinasikan secukupnya potong atau iris tipis boleh juga kotak 2 cm, bawang putih ulek halus secukupnya, bubuk merica putih atau hitam, tepung kanji (sagu) garam secukupnya.

Lumuri bawang putih ulek ke potongan tahu atau daging sintesis, tambahkan merica dan garam, kemudian diamkan kira-kira sepuluh menit, lumuri sekali lagi dengan tepung sagu, kemudian goreng hingga matang kecoklat-coklatan. Angkat, tiriskan kemudian sisihkan.

Panaskan satu sendok makan masukan paprika dan tumis setengah matang, minyak goreng, masukan paprika dan tumis setengah matang, segera masukan seperempat cangkir air matang, potongan tahu atau daging sintesis, leci, saos asem manis botolan, aduk rata diatas api kecil hingga tercampur rata. Tambahkan sedikit saos cabe, jika ditumis dengan potongan nanas harus masuk terakhir,goreng dan langsung diangkat. Tambahkan daun ketumbar sajian kalau ada.

Tum Tempe dan Pepes Tahu Jamur.
Tempe secukupnya, labu siam dan kelapa secukupnya.
Bumbu 3 siung bawah merah, 1 siung bawang putih, 3 iris kunyit, 3 iris jahe, 3 iris lengkuas, 3 iris jahe, 3 iris kunyit, 3 biji kemiri, 1 cabe merah besar,3 cabe merah rawit , setengah sendok makan ketumbar halus, cara membuat tempe dipotong kotak dan digoreng setengah matang, labu siam diiris panjang 50 centi lalu direbus, kelapa diparut halus, tempe yang telah digoreng diulek hingga hancur. Bumbu diulek sampai lembut, lalu goreng setengah matang, kelapa parut, tempe. Labu siam rebus dan garam secukupnya. Ditambah dengan gorengan tempe ini, tumis sampai harum angkat dan bungkus dengan daun pisang. Kukus sampai matang.

Tempe dapat diganti dengan tahu plus jamur agar menjadi pepes tahu.

Tambahkan cabe rawit sebaiknya tidak dipotong, satu pepes plus satu cabe rawit.

Paha Ayam Goreng Vegetarian plus Saos Ala Shantigriya
Sediakan kembang atau kulit tahu secukupnya, rendam dalam air panas sampai lunak, tiriskan kemudian tambahkan garam, merica, sedikit gula, minyak wijen secukupnya. Maksimum 1 sendok teh. Serai kupas bersih potong ujung batangnya sampai 4 batang plus minyak goreng. Cara membuat : Bentangkan kembang tahu tersebut diatas taburi permukaannya dengan garam, merica dsb plus minyak wijen. Diamkan selama sekitar setengah jam agar bumbu meresap.Kemudian bagi adonan menjadi 2 ambil satu bagian kembang tahu ini dan gulungkan di batang serai sampai padat sehingga menyerupai paha ayam. Kukus sampai matang selama 30 menit lagi. Panaskan minyak goreng  ayam sintetis ini sampai matang coklat, hidangkan sesudah itu. Adonan dapat diperbanyak sesuai sajian.

Tambahkan sos tomat bistik (seperti yang telah diuraikan diatas) kalau ingin menambah variasi atau buat sos ala Shantigriya seperti berikut:

Sos tomat botol secukupnya ditambah kecap manis setengah (ukuran atau takaran) sos tomat, ditambah seperempat sos cabe botolan (sos lampung), aduk sampai rata, dan sajikan di samping paha ayam atas.

Parea (Pare) Isi
Buah paria secukupnya, daging sintetis atau tahu, 1 sendok makan tepung kanji (sagu), 2 batang daun bawang, tepung maizena, 2 batang daun bawang, 2 sendok makan bawang goreng, 1 sendok makan minyak bekas gorengan bawang goreng, garam, sedikit gula dan lada (merica).

Saos : 3 cabe merah buang biji direbus, 1 siung bawang putih, setengah sendok makan air jahe, sedikit gula, garam dan merica, cuka dan tepung kanji sedikit dilarutkan dengan air, minyak goreng sedikit.

Cara memasak : Paria atau pare ini dibuang ujungnya, lalu iris bulat-bulat setebal satu setengah cm, buang bijinya, ulek bahan diatas lalu pulungi (bentuk) bulat-bulat kira-kira ukuran lubang paria, lalu isikan ke dalam lubang pare ini, bagian atas pulungan ini agak menonjol keluar dari permukaan lubang pare. Kukus pare isi ini sampai masak, hidangkan dengan sambal atau sos cabe. Sebaiknya pare yang telah dipotong-potong direndam dengan air garam untuk 15 menit baru diolah (untuk menghilangham rasa pahitnya)

Tumisan ala Shantiwangi
Bahan: Pare potong bulat tipis, buang isinya rendam 15 menit di air garam. Terung ungu dipotong-potong kecil-kecil secukupnya. Kecambah, tempe dipotong kecil-kecil, cabe merah dengan atau tanpa biji, cabe hijau dengan tanpa biji, cabe rawit secukupnya tanpa diiris,bawang merah iris secukupnya, jahe diiris dan bawang putih iris secukupnya, 1 siung bawang prei, sehelai daun kunyit kalau ada, 2 lembar daun jeruk apa saja, garam, gula sedikit, asam sedikit air 2 cangkir atau secukupnya. Aduk semua dan tumis sekaligus plus potongan tomat 1 buah diiris tipis-tipis. Setelah setengah matang tambahkan kecap manis dan merica secukupnya (sekedarnya saja) masak sampai matang dan harum.

Tumisan bentuk kedua, sama diatas namun komposisi terdiri dari tahu, jamur, paprika hijau, dan labu siam plus kacang panjang iris 3 cm panjangnya. Cara mengolah sama diatas.

Tumisan bentuk ketiga: tumisan pertama diatas ditambah santan kira-kira satu gelas (air diganti santan).

Gulai Kentang/ Paprika ala shantiwangi
Bahan: Tahu cina secukupnya, kentang dan paprika hijau secukupnya, 4 cabe merah,4 bawang merah, seruas kunyit, sehelai daun kunyit, daun jeruk 3 lembar, garam, dan gula secukupnya.

Cara membuat: Tahu dipotong kotak-kotak, kentang belah miring menjadi empat, paprika potong kecil sekitar 3 cm rebus semua bahan ini dengan air secukupnya plus sedikit garam lalu tiriskan.

Bahan untuk bumbu kecuali daun kunyit dan daun jeruk digerus, masukkan ke dalam santan didihkan, lalu masukkan semua bahan tersebut diatas didihkan beberapa saat plus beberapa biji kapulaga, sebatang kecil kayu manis dan satu sendok teh jintan. Godok hingga matang dan kuahnya agak kental. Tambahkan beberapa cabe merah utuh ketika dimasak. 

Tempe tahu orek ala Shantigriya.
Bahan: Tahu, tempe dan kacang tanah plus kentang.

Bumbu : Tomat, cabe merah. Bawang merah, bawang putih, jahe dan kemiri. Plus sedikit garam, gula dan merica bubuk.

Cara membuat: Potong tahu tempe dan kentang dalam irisan tipis 2 cm kemudian goreng dengan minyak sedikit kacang juga digoreng secara terpisah kemudian setelah matang diaduk menyatu dengan bahan diatas. Seluruh bumbu diulek kemudian ditumis dengan bahan diatas sampai matang, tambahkan sesendok margarin untuk pewangi (penambah aroma), dan 2 lembar daun jeruk.

Tahu dan Tempe Ibu Ana.

Bahan tahu dan tempe potong sedang kemudian goreng setengah matang. Ulek bumbu yang sama dengan bumbu tempe orek diatas kemudian dicampur dengan tahu dan tempe dan dipanaskan lagi dengan sedikit minyak atau margarin.

Pepes tahu bumbu
Tahu cina yang sudah diolah seperti bumbu Ibu Ana diatas. Kemudian dipepes dengan daun pisang. Tambahkan sebuah cabe rawit merah ditengah-tengah adonan. Kukus 15 menit dan kemudian siap disantap.

Sambel Goreng Kentang
Potong potong kecil kentang, wortel dan buncis. Cara membuat tumis setengah matang potongan kentang buncis dan wortel dengan campuran bumbu diatas tambahkan sebiji petai yang diiris tipis untuk penyedap.

Sambel Goreng Terung
Potong irisan kecil atau sedang terung. Cara membuat tumis terung sampai setengah matang dan tambahkan dengan bumbu-bumbu di atas.

Cabe hijau kuah santan
Cabe hijau besar dipotong menjadi empat bagian. Pergunakan cabe hijau secukupnya ditambah potongan tahu bentuk dadu, ukuran 2 cm. Tumis kedua bahan ini kemudian campurkan santan secukupnya plus sedikit gula merah, iris bawang putih merica dan garam sesuai kebutuhan. Masak sampai matang.

Tahu Acar
Bahan mie vegetarian tanpa telor. Tahu, touge,timun, kol.
Bumbu: kecap, cabe merah, bawang putih,cuka dan kemiri.

Cara membuat : Rebus mie secukupnya dengan garam sedikit, kemudian letakan dibagian bawah wadah. Tambahkan diatasnya irisan tipis kol , timun, touge rebus, dan irisan kecil tahu goreng, Siramkan kuah kecap diatasnya, lalu disajikan..

 

Kuah Kecap
Rebus air untuk kuah secukupnya, dengan ulekan bumbu kemiri, cabe merah, bawang putih tambahkan tomat sedikit kalau diperlukan. Kemudian tambahkan kecap manis secukupnya. Tambahkan kuah ini ke atas bahan-bahan yang telah dipersiapkan, tambah sedikit cuka, bawang goreng. Akan lebih nikmat lagi kalau ditambah dengan kerupuk dan kacang goreng. Jangan lupa garam secukupnya untuk kuah kecap ini. Sering juga ketupat lontong ikut ditambahkan sebagai pengganti nasi. 

Gado-gado Slada
Bahan-bahan : Daun slada segar, kol segar, timun, tauge rebus, tahu goreng setengah matang.

Bumbu : kacang tanah plus kacang mente secukupnya, demikian juga gula merah, bawang putih, tomat plus sedikit mentega goreng. Goreng kacang tanah plus semua bumbu ini  kemudian diulek halus dan direbus dengan air santan, jangan lupa tambahkan garam secukupnya,

Cara penyajian :  Daun slada diatur melingkar di wadah penyajian, kemudian tambahkan  ditengah-tengah wadah kol iris tipis-tipis, touge rebus, potongan tahu kecil-kecil. Siramkan kuah kacang ke atasnya, tambahkan sedikit bawang goreng dan sari jeruk nipis atau lemon, atau jeruk purut.

Goreng-gorengan (Snack)

Sambosa
Bahan kulit pangsit, kentang. Kacang polong (green peas), bawang merah, lada, bumbu kare bubuk, minyak plus kalau ada kismis, daun mint dan daun ketumbar (tersedia di super market besar namun agak mahal)

Cara membuat :
Kentang dipotong kecil-kecil sekali kemudian ditumis dengan bahan semua di atas plus bumbu-bumbunya, ditambah sedikit daun mint, daun ketumbar dan beberapa butir kismis setiap sambosanya.

Siapkan kulit pangsit, yang berbentuk segi empat, isi tengahnya dengan tumisan diatas (setengah matang), kemudian lipat kulit pangsit ini berbentuk segitiga. Beri perikat yang terbuat dari kanji dan sedikit air kemudian tekan sisi-sisi sambosa ini dengan ujung garpu agar lebih kuat daya rekatnya. Buatlah sambosa ini secukupnya, kemudian digoreng dalam minyak panas sampai agak coklat warnanya. Sajikan sebagai snack dapat dimakan dengan sambal tomat botolan sambil dicocol.

Pangsit Jamur
Kulit pangsit, jamur apa saja, bawang putih dan garam serta merica.

Cara membuat : Tumis setengah matang jamur dengan ulekan bawang putih garam dan merica, kemudian letakkan adonan ini di bagian tengah kulit pangsit kemudian lipat segitiga seperti sambosa, namun sisi kiri dan kanan yang runcing kemudian dilipat ulang ke bagian tengah, tambahkan perekat kanji kalau perlu. Goreng atau rebus pangsit ini. Dapat disajikan sebagai snack, sebagai tambahan pada mie, bihun dan kwetiau kuah.

Pangsit Goreng Siram
Bahan: Pangsit Goreng ( lihat atas), sos tomat asem manis.
Sos Tomat : Rebus air secukupnya plus garam, sedikit gula, merica bubuk, ulekan jahe dan bawang putih secukupnya, rebus bersama irisan tipis wortel, cabe merah dan jamur boleh ditambah proteina iris tipis dan touge rebus.

Cara penyajian : Atur beberapa pangsit goreng di atas piring cekung, kemudian siramkan adonan kuah ini ke atasnya. Sedikit kanji cair dapat ditambah untuk mengentalkan kuah.

Pangsit kuah
Godok air dengan satu siung bawang putih yang diiris tipis secukupnya, setelah mendidih tambahkan sedikit gula pasir, garam dan lada bubuk. Boleh tambahkan bubuk kare dan sedikit irisan cabe merah tipis, sewaktu kuah sudah hampir siap masukkan pangsit mentah ke dalamnya kemudian sajikan dimangkuk besar atau kecil sesuai ukuran saji tambahkan potongan kecil batang prei dan seledri. Dapat dimakan dengan nasi ditambah sambal botolan.

Bakmi Goreng Ala Shanti griya.
Sediakan bakmi basah vegetarian atau bakmi goreng kering yang sudah direbus secukupnya. Siapkan bumbu: Bawang putih iris tipis-tipis demikian juga dengan irisan cabe merah buang biji, jamur iris tipis, bawang prei iris tipis, kecap manis, kecap asin, garam, lada dan sedikit air.

Cara membuat : Tumis seluruh bumbu dan sayuran kecuali irisan daun prei sampai setengah matang, kemudian masukan mie secukupnya, aduk hingga rata, tambahkan sedikit irisan kol dan sawi hijau dan tauge aduk sekali lagi sambil dibubuhi kecap manis dan kecap asin secukupnya, setelah hampir matang tambahkan sesendok margarin taburkan irisan daun bawang prei diatasnya dan langsung diangkat untuk disajikan. Jamur dapat diganti dengan proteina.

Kwetiau goreng dan bihun goreng dibuat sama seperti diatas.

Mie dan Bihun masak.
Cari mie atau bihun instant vegetarian di supermarket. Untuk satu porsi pertama rebus mie setengah matang, dan buang airnya atau tiriskan lalu mie atau bihun digodok dengan mie yang tersedia dibungkusan plus irisaan cabe merah, jahe, bawang putih tomat secukupnya. Tambahkan jamur atau proteina sedikit irisan kol, sawi, serta toge. Jangan lupa menambah sedikit gula, garam dan lada bubuk. Untuk mie bihun pangsit tambahkan pangsit rebus (lihat diatas).

Lumpia Goreng Jakarta
Bahan; Kulit lumpia, irisan bengkuang atau rebung bumbu, ulekan bawang putih, touge, prei dan seledri. Bumbu kacang atau bumbu pecel atau kecap asin plus cabe rawit.

Cara membuat : Gulung semua bahan diatas secara diiris tipis-tipis, rekat dengan adonan kanji lalu digoreng. Setelah matang disajikan dengan bumbu kacang atau kecap asin.

Lumpia Semarang.
Bahan : Kulit lumpia, irisan rebung bumbu, bawang putih, touge.Bumbu : Air, kanji, bawang putih, kecap manis, kecap asin.
Cara membuat : Gulung semua bahan dengan kulit lumpia kemudian goreng sampai matang. Tambahkan sos kanji yang dibuat sebagai berikut : Air secukupnya dicampur ulekan bawang putih sedikit, kecap manis, lada dan sedikit garam tambahkan air kanji agar mengental. Sewaktu menyajikan kuah kanji disiram ke atas lumpia yang sudah dipotong-potong, kemudian oleskan tambahan bawang putih ulek sedikit keatasnya. Sajikan dengan acar timun campur cabe rawit.

 

Doa Sebelum Memasak

Om Sarwam Bhutam Manggalam.
Om Shri Parameshwaram Manggalam
Om Shanti Shanti ShantiOm Tat Sat

Doa Sebelum Bersantap

Sebelum bersantap sebaiknya keluarkan sedikit dari setiap sedikit makanan dan letakkan penuh dengan rasa hormat dan ikhlas di taman atau suatu tempat yang sakral sambil berdoa :

Om Sarwam Bhutam Manggalam
Om Sang Hyang Widhi Wasa Saranam Gachami
Om Tat Sat

Atau
Om Sarwam Bhutam Manggalam
Om Shri Parabrahman Saranam Gachami

Atau
Om Sarwam Bhutam Sukha Prtebhyah Swaha

Dengan demikian sisa yang dimakan sudah berupa prasadham untuk yang menyantapnya. Demikian setiap hari memasak seandainya kita tidak lupa melakukan hal tersebut maka Hyang Widhi Wasa akan berkenan melimpahkan wara nugrahanya kepada kita semua. Di Manawa Dharma Shastra, Hyang Manu bersabda: “Barang siapa makan untuk dirinya semata, maka yang dimakannya adalah dosa belaka”. Juga harap diperhatikan untuk tidak makan sampai kenyang, agar kita terlatih dalam pengendalian diri kita. Makna ini sangat luas jangkauannya dan bermakna ganda dalam kehidupan kita sehari-hari. Khusus bagi yang gemuk, minumlah air putih segelas sebelum memulai makan pagi, siang dan malam anda, baru mulai bersantap. Mudah-mudahan berat badan anda akan segera berkurang tanpa pengaruh samping.

Doa Memulai Santapan
Om Ang Kang Kalsolkaya Isana Ya Namah
Swastiswastiarwadewa Bhuta Shuka
Pradhana Purusha Sang Yoga Namah
Om Anugraha Amrtadi Sanjiwani Ya Namah Swaha

Doa Selesai Bersantap
Om Dirgayur Astu Awighnam Astu
Subham Astu Om Sriyam Bhawantu
Sukham Bhawantu, Purnam Bhawantu Ksama Sampurna Ya Namah Swaha.

Sedikit tip tentang manfaat tumbuh-tumbuhan, termasuk sayur dan buah-buahan.

Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa kata sayur dalam bahasa Indonesia berasal dari bahasa sansekerta ayur, yang berarti tumbuh-tumbuhan yang menyehatkan atau bermanfaat bagi umat manusia. Ilmu mengenai kesehatan yang dihasilkan oleh berbagai tumbuh-tumbuhan ini sudah hadir ribuan tahun lalu di jazirah India dengan nama Ayur Weda. Mengagumkan sekali bagaimana para ahli kesehatan pada masa-masa tersebut dapat meneliti berbagai manfaat dari berbagai tumbuh-tumbuhan yang hadir di berbagai belahan bumi ini, di berbagai topografi dan iklim yang berbeda-beda. Warisan peninggalan Hindu yang satu ini ternyata telah dimanfaatkan dengan baik oleh dunia barat yang hadir dengan obat-obatan yang terkesan “Maha Canggih”. Namun karena hampir semua obat-obatan ini mengabaikan hukum alam, maka dunia barat pada saat ini mencoba kembali berpaling sekali lagi ke timur, dan kembali kealam yang murni. Di sisi lain nenek moyang kita di Indonesia mendapatkan ayur weda secara gratis yang konon sering kita sebut-sebut sebagai jamu tradisional khas Indonesia, padahal semua itu warisan agung dari tradisi weda kita.

Jutaan tahun sebelum manusia hadir di muka bumi ini maka segala persiapan untuk kehadirannya telah disiapkan oleh Yang Maha Esa melalui mekanisme  alam semesta. Bumi terpilih sebagai lokasi yang ideal untuk mekanisme alam semesta. Bumi terpilih sebagai lokasi yang ideal untuk kehadiran berbagai tumbuh-tumbuhan , fauna-flora dan manusia serta mahluk-mahluk halus, bahkan para dewata senang hidup di mayapada ini.

Dimulai dengan tumbuh-tumbuhan bersel satu sedikit demi sedikit pertumbuhan tanam-tanaman berevolusi ke wujud-wujud yang kita saksikan sekarang, baru kemudian hadir fauna dan jutaan tahun kemudian hadir manusia dari suatu ekosistem yang saling menunjang, saling membutuhkan agar kita semua lestari dalam kehadiran yang berkesinambungan. Yang kita sebut suatu kesatuan, kalau tidak pralaya mengintip setiap saat. Teknologi bumi ini menakjubkan sangat, bayangkan setiap bentuk warna, dari suatu tumbuh-tumbuhan bermanfaat  berbeda satu dengan yang lain-lainnya. Namun di luar itu berbagai cabang, ranting, akar, umbi-umbian dari sesuatu tanamanpun berbeda-beda manfaatnya. Diperlukan masa tahunan untuk mempelajari semua yang dihadirkan oleh nenek moyang kita ini semenjak kurun waktu yang amat silam. Nenek moyang kita bahkan menyimbolkan berbagai buah-buahan sebagai persembahan yang sakral bagi para dewata. Dewinya para tetumbuhan ini malahan disebut Sri  (Yang Maha Agung) agar umat manusia mau mengikuti hukum alam dengan menyantap seluruh komponen, obat-obatan, gizi, protein, vitamin dsb dari alam itu sendiri. Untuk itu diciptakan usus manusia yang panjangnya lebih daripada 30 meter. Budaya asing ternyata merusak seluruh pemahaman itu dan akibatnya kita dilanda berbagai wabah, sebagai contoh: Nyamuk makin banyak dan mewabah dengan demam berdarah, karena predator nyamuk, yaitu kodok rajin disantap manusia, dan yang lainnya banyak yang mati karena terkena racun peptisida. Yang Maha esa menyediakan jambu klutuk merah untuk menyelamatkan mereka yang terkena wabah demam berdarah ini, termasuk putra tunggal saya pribadi. Setiap jenis sayuran dan buah-buahan menurut mitologi cina juga mengandung racun dan kalau dikonsumsi secara berlebihan terus menerus. Itulah sebabnya kita harus mengkonsumsinya secara teratur tidak terlalu banyak dan tidak terlalu sedikit, kalau hari ini kita mengkonsumsi sayur lodeh dan nasi putih, maka besok kita ganti dengan nasi

 

jagung dan tahu tempe. Cobalah kedondong yang amat bermanfaat untuk menggerus usus kita agar tidak ada sel-sel kanker yang menempel disana. Tembakau kalau dikonsumsi secara benar akan menjadi obat penangkal sakit, kalau keterusan menjadi malapetaka.

Mohammad Harli, seorang sarjana gizi masyarakat dan sumber daya keluarga Institut Pertanian Bogor, pernah menulis bahwa alpukat sehat dan bermanfaat bagi penderita HIV/ AIDS. Penelitian pribadi saya akan buah ini menunjukkan bahwa sperma pria bertambah amat banyak dengan mengonsumsi jus alpukat. Ditambah kecambah dan toge mentah sebagai lalapan, maka mungkin menambah kesuburan pria yang lemah spermatozoanya. Di pihak lain penelitian di Kanada menunjukkan bahwa mengkonsumsi saos tomat atau tomat masak mencegah penyakit prostat pada pria, Menurut penelitian  di USA maka  mengkonsumsi saos tomat 2x seminggu dapat mengurangi perkembangan prostate sampai dengan 3x lipat. Namun Ayur weda sejak ribuan tahun yang lalu sudah mengarahkan manusia untuk mengkonsumsi buah-buahan  dan tanaman melalui Dewa Ganesha yang gemar menyantap buah-buahan, melalui Dewi Sri yang bahagia menerima caruya dalam bentuk tumbuh-tumbuhan, dsb. Setiap Dewa Dewi memiliki tunggangan berbentuk hewan yang menyiratkan hewan-hewan ini perlu diproteksi agar elemen dewa dewi tersebut tetap lestari, kalau hewan-hewan tersebut dipunahkan maka hilang juga unsur-unsur penunjang elemen-elemen yang hadir di bumi ini. Ekosistem terganggu, dan para dewa di buana alit (tubuh manusia ini) akan terpengaruh pula kesehatannya.

Saya pribadi tidak menganjurkan anda menjadi vegetarian, sayapun tidak menganjurkan anda menjadi pemakan bangkai hewan-hewan ini dan menjadikan perut anda sebagai kuburan bangkai hewan-hewan. Yang Maha Kuasa dalam bentuk Krisnanya telah berulang-ulang menasehati kita untuk menyantap santapan yang bersifat satvik agar kita menjadi insan yang satvik, Kalau kita melanggar semua itu maka hukumnya akan bereaksi terhadap kita. Kalau kemudian kita menderita karenanya lalu jangan sekali-kali merengek-rengek kepadaNya untuk disembuhkan, karena obat-obatan dan seluruh suplemen sudah beliau sediakan untuk kehadiran manusia semenjak jutaan tahun yang lalu. Sebenarnya Yang Maha Esa ingin membahagiakan kita di gunung maupun di hutan belukar, namun kita cenderung mencelakakan diri kita sendiri. Mungkin itu karma buruk kita sendiri agar kita berevolusi ke bentuk yang lebih rendah?

Manfaat berbagai tumbuh-tumbuh

Mari kita simak manfaat dan berbagai penunjang dan kelestarian hidup ini :

The New Science Of Healing yang dikarang oleh Dr Louis mengatakan bahwa akumulasi toksin (racun dalam tubuh kita adalah akar dari segala macam penyakit) untuk membersihkan darah kita dari racun ini diperlukan jus buah-buahan dan sayur-sayuran segar. Dibawah ini terdapat sebagian kecil petunjuk

Alergi dapat berkurang kalau kita rajin-rajin mengkonsumsi jus jeruk, jus jeruk lemon, pepaya dan ketimun juga sangat baik untuk memperlancar buang air besar dan membersihkan usus, demikian juga dengan papaya dan jeruk, namun yang asam-asam sebaiknya jangan terlalu banyak karena menimbulkan reaksi lambung yang kronis.

Jus apel, limau manis, wortel, gula bit, dan bayam baik untuk anemia (gejala kurang darah), namun bayam yang berlebihan dapat menimbulkan kristal (kencing batu) (baca AyurWeda, Dharma dan Sains modern) oleh mohan m.s.

Gangguan menstruasi diobati dengan jus buah ara dan adas yang akan mengatur menstruasi secara bertahap.

Artristis dapat diobati dengan jus bawang putih, orange, labu pahit, margosa dan jeruk lemon.

Asma dapat dikurangi dengan memperkuat daya tahan tubuh kita dengan mengkonsumsi jus orange manis, wortel,gula bit, bawang putih, bawang merah dan bayam.

Cacingan dapat diobati dengan jus labu pahit mentah.

Demam dapat dikurangi secara drastis dengan jus rebus air kacang hijau (4 gelas sehari selama 2 hari saja), demikian juga flu yang berat, Jus orange, anggur, apel dan wortel, bit sangat membantu mengurangi demam.

Impotensi pada pria dapat diobati dengan baik melalui kacang kenari, kacang mede, kacang tanah, kenari, kacang hijau, kacang polong. Khususnya madu dicampur kenari disimpan sebulan baru dikomsumsi 3 buah sehari akan membuat pria-pria kembali perkasa, tentunya ditambah yoga.

Kanker dapat dikurangi atau disembuhkan melalui berbagai jenis daun – daunan, sayur-sayuran dan buah-buahan segar, plus meditasi yang berkesinambungan.

Kerusakan mata dapat dikurangi dengan jus wortel, bit mangga ditambah gerakan-gerakan yoga mata. Di India mata minus diobati dengan sari jeruk nipis selama berhari-hari. (penulis sudah menjalaninya dengan baik, tetapi diperlukan ahli mata!).

Akar papaya kalau diseduh dapat mengobati ginjal, kandung kemih dan memperlancar air seni. Gerusan akar papaya ditambah kapur sirih sedikit berguna mengobati luka, koreng, eksim dan gigitan binatang berbahaya.

Daun papaya yang dimasak langsung dimakan memperkuat sekresi empedu baik juga untuk mulas-mulas, demam menahun sebagai obat cacing kremi, dsb. Getah buah daun papaya dipakai untuk industri papain dan sebagainya dan sebagainya.

Konon Mpu Kuturan mampu berdialog dengan 100 jenis tumbuh-tumbuhan yang menceritakan tentang khasiat masing-masing, semua hal ini bukanlah bohong belaka kalau disimak dengan teliti, karena semua kisah dan wejangan para leluhur merupakan mutiara-mutiara kehidupan kita

Sehat Melalui Vegetarian

Vegetarian merupakan gaya hidup. Vegetarian tak terbatas oleh pola makan., tapi mencakup penolakan yang lebih luas terhadap segala macam produk yang berasal dari hewan. Selain sisi pembelaan terhadap hewan, diet vegetarian juga bisa menguntungkan kesehatan. Asal anda tahu cara mengatur menunya.

Ada banyak jenis vegetarian, yang didasarkan pada jenis makanan yang dikonsumsi. Fruitarian adalah vegetarian yang hanya makan buah-buahan. Lacto -vegetarian hanya memakan produk dari tumbuhan, plus produk susu. Jika makanannya ditambah telur sebutannya menjadi Lacto-ovo-vegetarian. Ada lagi semi vegetarian , yang menghindari daging merah, tapi masih makan ikan, ayam, produk susu dan telur. Diet vegetarian total atau vegan, hanya memakan makanan dari tumbuhan seperti buah, sayur, atau biji-bijian.

Secara umum makanan bukan vegetarian mengandung protein dan lemak yang tinggi, rendah serat dan karbohidrat. Sedangkan diet vegetarian , kaya serat, karbohidrat, vitamin, mineral dan cukup protein dan lemak.

Pola makan yang rendah produk hewaninya, memang akan rendah pula jumlah lemak jenuh, dan kolesterolnya. Hal ini bisa merupakan faktor yang mengurangi resiko terjadinya berbagai penyakit.

Apa saja manfaat sebagai vegetarian?

Penelitian menunjukkan bahwa pada vegetarian 50 persen lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami kematian akibat kanker dibanding non vegetarian. Pada vegetarian juga terdapat angka yang lebih rendah dari kanker usus besar, dari pada yang makan daging. Kanker usus besar diyakini berhubungan langsung dengan konsumsi daging. Angka kanker payudara juga lebih kecil pada Negara-negara yang pola makannya lebih banyak dari tumbuh-tumbuhan. Pola makan tinggi lemak memicu tubuh memproduksi hormon estrogen, terutama estradiol. Peningkatan hormon ini bisa berhubungan dengan peningkatan kanker payudara.

Produk hewani adalah sumber utama dari lemak jenuh dan kolesterol. Tambahan lagi, produk hewani tidak mengandung serat, yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol. Dengan diet vegetarian yang rendah lemak dan tinggi serat, ditambah gaya hidup sehat dan olahraga, bisa menyembuhkan aterosklerosis atau pengerasan pembuluh darah.

Para ahli menyatakan bahwa mereka yang tidak makan daging mempunyai tekanan darah yang rendah. Dengan diet vegetarian dalam waktu dua minggu saja, sudah dapat menurunkan tekanan darah secara signifikan.

Diabetes type non-insulin dependent bisa dikontrol dan kadang disembuhkan lewat diet rendah lemak, vegetarian, dan olahraga teratur. Karena diet ini rendah lemak, kaya serat dan karbohidrast kompleks, insulin bisa bekerja lebih efektif, dan penderita diabetes bisa lebih mengatur kadar gula darahnya .

Diet vegetarian bisa mengurangi resiko terjadinya batu empedu, atau batu ginjal. Pola makan tinggi protein terutama sumber hewani, cenderung membuat tubuh mengeluarkan lebih banyak kalsium, aksalat, dan asam urat. Ketiganya adalah komponen utama dari batu saluran kemih. Menu tinggi kolesterol dan tinggi lemak, juga berperan dalam pembentukan batu ginjal. Dengan alasan yang serupa, para vegetarian mempunyai resiko lebih kecil terkena osteoporosis.

Resep Masakan Vegetarian ( Ala Ashram Shanti Griya ).    

Masakan vegetarian berarti masakan satvik yang tidak mengandung unsur hewani baik  dalam bentuk daging, ikan, sea food, (yang bernyawa) minyak yang terbuat dari berbagai unsur hewani, serta vetsin. Vetsin atau penyedap masakan dibuat dari unsur daging maupun hewani. Pengganti vetsin yang tradisional adalah sedikit gula dicampur lada putih (bubuk) dan garam secukupnya. Ini untuk makanan china, makanan India dan Indonesia sebenarnya tidak memerlukan penyedap artifisial ini, karena alam kita telah menyediakan rempah-rempah dalam jumlah yang melimpah.

Perhatikan bumbu seperti royco dsb mengandung bahan-bahan artifisial ini. Juga sewaktu menggunakan keju harap diperiksa bagian komposisinya apakah mengandung rennet (ekstrak usus dari anak sapi). Hanya sedikit keju di Indonesia yang murni tanpa rennet. Telur tidak dipergunakan sama sekali karena setengah berjiwa,. Yang disebut telur vegetarian adalah bohong dan sebaiknya tidak disajikan dalam bentuk makanan yang bersifat satvik. Susu, yogurt dan keju non – rennet amat dianjurkan didalam setiap ajaran dharma, karena merupakan anugerah dari bunda sapi kepada umat manusia. Itulah sebabnya umat dharma tidak mengkonsumsi daging maupun bagian-bagian tubuh sapi, kerbau, banteng dan sejenisnya. Karena kontribusi hewan ini kepada umat manusia semenjak masa yang amat silam.

Di dalam menu vegetarian diperbolehkan menggunakan daging sintesis, yang terbuat dari tepung seperti gluten, mockduck kalengan, dsb. Protein juga sangat baik untuk dipergunakan sebagai daging sintesis dan mudah didapatkan diberbagai supermarket besar. Rumput laut seperti tumbuh-tumbuhan dan umbi, bunga dan berbagai akar, dsb dapat juga digunakan sesuai tradisi lama dalam berbagai bangsa-bangsa di dunia ini. Manfaat vegetarian tidak dapat diragukan lagi, dunia barat telah merintis pertahanan kesehatan tubuh masyarakat dengan menganjurkan untuk kembali kealam (back to nature)

Resep Menu Vegetarian